Ini Dia Top 5 Oleh-Oleh Khas Jogja, Nomor 1 Pasti Tahu!

oleh | Feb 8, 2018 | Yogyakarta | 1 Komentar

Destinesa – Bagi yang baru pertama kali singgah ke Jogja mungkin masih bingung kira-kira makanan apa saja sih yang perlu dibawa selain pada makanan kekinian berbentuk kue-kue artis? Nah, di bawah ini adalah Top 5 Oleh-Oleh Khas Jogja yang bisa Anda bawa pulang untuk yang di rumah. Apa saja sih? Berikut buah tangan khas favorit pengunjung. cekidot!

  • Bakpia

Bakpia ~ Oleh-Oleh Khas Jogja

Camilan bernama Bakpia ini menduduki peringkat satu untuk dijadikan oleh-oleh wajib saat bertandang ke Jogja. Sedikit kisah, dahulu bakpia diisi oleh daging babi. Namun adanya pengaruh budaya Islam di Jawa maka bakpia diganti isian dengan kacang cincang dan diberi perasa manis gula alami. Sekarang, sudah ada banyak varian rasa bakpia yang bisa ditemukan selain kacang seperti bakpia rasa keju, cokelat, ubi ungu, bahkan green tea. Bakpia bisa Anda temukan di berbagai toko oleh-oleh yang ada di sudut-sudut Jogja seperti di Malioboro, Pasar Beringharjo, atau outlet lainnya.

  • Yangkoyangko

Yang manis-manis berikutnya Oleh-Oleh Khas Jogja ditempati oleh Yangko. Yangko disebut sebagai “moci Jogja”. Apasih bedanya? Rupanya beda dar Yangko adalah dibbuat kotak dan warna-warni. Satu kotaknya berisi hingga 30 buah dengan rasa yang bervarian. Oleh-oleh ini juga bisa Anda temukan di berbagai toko oleh-oleh Jogja. Tapi khas Yangko yang paling populer yaitu Yangko Pak Prapto yang berlokasi di Jalan Pramuka No. 82 Yogyakarta.

  • Geplakgeplak

Siapa yang masih belum kenal Geplak? Si manis yang juga berwarna warni ini bisa dijadikan oleh-oleh jangan sampai kelupaan. Rasa manis di Geplak ini cocok untuk kamu penyuka makanan manis. Karena bikin ketagihan. Geplak ini dibuat dari daging kelapa yang diiris tipis kemudian dimasak menggunakan campuran gula. Dan sekarang sudah dimodifikasi dan bisa dinikmati dalam berbagai varian rasa dan warna yang semakin menarik.

  • Gudeg Keringgudeg kering yu djum yogyakarta

Mungkin ada beberapa dari Anda yang berpikiran gudeg yang dimakan saat berada di Jogja itu basah, takut kalau-kalau basi jika dibawa pulang. Gudeg Kering bisa menjadi solusinya. Berbeda dengan gudeg basah, gudeg kering dimasak lebih lama dan rasanya lebih cenderung manis daripada gudeg basah. Dari berbagai macam sentra gudeg yang ada di Jogja, satu outlet yang bisa Anda kunjungi untuk membawa Gudeg Kering adalah Gudeg Yu Djum. Karena tidak mengandung bahan pengawet, gudeg kering bisa dinikmati selama tiga hari. Tips untuk penyimapanan agar awet bisa diletakan di lemari es. Untuk pengemasannya bisa menyesuaikan yaitu bisa menggunakan besek, atu juga kendil. Terantung selera ya.

Suka Berpetualang di Goa ? Baca : Ada Pintu Gaib di Goa Selarong, Bukan Pintu Doraemon

  • Cokelat Monggo1487399741375

Oleh-Oleh Khas Jogja berikutnya adalah Cokelat Monggo. Cokelat dengan cita rasa khas Belgia ini bisa dinikmati tanpa harus berbelanja di Belgia lho. Cukup mampir saja di Cokelat Monggo. Cokelat dari Yogyakarta ini memang pembuatnya asli Belgia lho. Sehingga kualitas dan rasa tentu sesuai dengan racikan cokelat khas Belgia. Emski pemiliknya orang asing, tapi cokelat ini memiliki unsur Jawa yang melekat pada labelnya “Monggo” artinya “silahkan”. Untuk Anda yang tertarik membawa cokelat ini, bisa menuju ke Jalan Dalem KG III/978, Kota Gede, Yogyakarta.

Nah top 5 Oleh-Oleh Khas Jogja ini masih adakah yang terlupa? Jika ada referensi dari Anda silahkan tinggalkan komentarnya ya! yuk lestarikan cita rasa kuliner khas nusantara dengan membelinya sebagai Oleh-Oleh Khas Jogja. [Tyan]

1 Komentar

Kirim Komentar

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.

Chat Sekarang !
Butuh Bantuan?
Scan the code
Hallo,
Ada yang bisa Kami Bantu?